Ubah Progress Bar Youtube Menjadi Lebih Menarik

Ubah Progress Bar Youtube Menjadi Lebih Menarik

Ubah Progress Bar Youtube Menjadi Lebih Menarik 

 

Youtube adalah situs web yang menyediakan video populer dan paling banyak ditonton saat ini. Beragam video dapat kita tonton melalui platform ini. Namun apakah anda pernah berpikir untuk mengubah tampilan Youtube menjadi berbeda dan lebih menarik dan apakah hal itu bisa? Jawabannya adalah bisa. Pada artikel ini akan membahas bagaimana mengubah tampilan Youtube yaitu pada Progress Bar ( penanda di mana video diputar) menjadi lebih menarik.

 

tampilan default
Tampilan Default Progress Bar Youtube

 

 

Mengubah tampilan progress bar Youtube cukup mudah yaitu sebagai berikut :

 

Pada cara pertama adalah menggunakan easter egg dari Youtube sendiri, easter egg ini merupakan easter egg terlama dari Youtube yang masih aktif dan bisa digunakan. Caranya cukup mudah tanpa menggunakan aplikasi apapun yaitu anda tinggal mengetikkan “AWESOME” pada halaman youtube yang dibuka dan saat video diputar. Dengan menggunakan cara ini maka progress bar yang sebelumnya normal akan berubah menjadi RGB yang dapat dilihat pada gambar di bawah.

 

rgb progress bar

 

 

Cara kedua adalah menggunakan extension Chrome yang bernama Custom Progress Bar for Youtube. Caranya yaitu sebagai berikut :

 

Kunjungi halaman Chrome Web Store

 

Add to Chrome atau tambahkan ke Chrome

 

add to chrome

 

Tunggu prosesnya hingga selesai

 

Saat sudah terpasang, buka extension tersebut yang dapat ditemukan pada menu Extension dengan icon seperti puzzle

 

buka extension

 

Pilih custom progress bar yang tersedia, terdapat banyak pilihan yang bisa anda pilih. Untuk menerapkannya sangat mudah, hanya butuh klik saja maka secara otomatis progress bar akan berubah.

 

macam custom progressbar

 

Maka tampilan progress bar Youtube semula default berwarna merah akan berubah seperti ini. Menjadi lebih menarik bukan?

 

dengan extension

 

Kesimpulan

 

Sekian dari cara Ubah Progress Bar Youtube Menjadi Lebih Menarik. Dengan mengubah tampilan biasa yang terlihat monoton, maka dapat meningkatkan tampilan Youtube yang lebih menarik. Caranya pun cukup mudah dan tidak perlu spesifikasi laptop yang mumpuni, cukup mengetikkan kata kunci atau menginstal extension. Namun cara ini belum bisa diterapkan pada aplikasi Youtube pada smartphone.

 

 

Ubah Progress Bar Youtube Menjadi Lebih Menarik

 

 

DomaiNesia

 

 

Share Tutorial:

BACA JUGA :