Cara Cepat Ubah Versi PHP WordPress di Cpanel

Cara Cepat Ubah Versi PHP Wordpress di Cpanel

Cara Cepat Ubah Versi PHP WordPress di Cpanel

 

WordPress bersifat open-source dan gratis untuk semua penggunanya. Dengannya, hampir semua orang di seluruh dunia bisa membuat website yang berkualitas, memiliki tampilan modern, dan tentunya punya fitur yang beragam.

 

WordPress sendiri menggunakan PHP untuk menjalankan banyak fungsi di dalamnya. Untuk itu perlu dilakukan update PHP agar WordPress berjalan dengan lancar.

 

Lalu apa yang terjadi jika kita tidak mengupdate versi PHP? Jawabannya adalah yang paling berdampak yaitu pada plugin yang tidak mendukung versi PHP tersebut. Misalnya versi PHP kita masih 7.0 sedangkan plugin memerlukan versi minimal 7.4 untuk berjalan.

 

Untuk itu perlu diubah versi PHP dari WordPress kita melalui Cpanel. Berikut Cara Cepat Ubah Versi PHP WordPress di Cpanel.

 

Cara Cepat Ubah Versi PHP WordPress di Cpanel

 

• Login terlebih dahulu ke Cpanel dengan klik mengetikkan :

https://namadomain.com/cpanel

*ubah namadomain menjadi domain yang anda miliki

 

login

 

• Masukkan username dan password dengan benar. Pada awalnya username dan password diberikan oleh penyedia hosting.

 

• Pada dashboard Cpanel ketik “php” pada pencarian maka akan muncul rekomendasi. Pilih pada “Select PHP Version

 

pencarian

 

• Maka akan diarahkan ke “PHP Selector

 

• Pada “Current PHP version” klik dropdown yang berisi versi PHP. Disini saya menggunakan versi 7.4 dan akan memilih versi 8.0

 

pilih versi php

 

• Klik versi yang dipilih lalu klik “Set as current” maka versi sudah berubah dan lakukan refresh halaman pada WordPress

 

set as current

 

• Selesai

 

Kesimpulan

 

WordPress akan selalu melakukan update, apabila kita belum mengubah versi PHP, beberapa plugin akan berhenti berjalan atau tidak bisa melakukan update karena versi PHP minimal tidak terpenuhi. Dengan mengikuti tutorial di atas kita dapat mengubah versi PHP kita sendiri dengan mudah dan cepat melalui Cpanel

 

 

Cara Cepat Ubah Versi PHP WordPress di Cpanel

 

 

DomaiNesia

 

 

Share Tutorial:

BACA JUGA :