5+ Cara Efektif Menggunakan Google Photos

Cara Efektif Menggunakan Google Photos

Cara Efektif Menggunakan Google Photos

 

Google Photos adalah salah satu aplikasi penyimpan foto atau bisa disebut galeri foto buatan oleh Google. Mungkin banyak yang belum menyadari bahwa aplikasi ini sudah include pada smartphone khususnya Android. Ternyata Google Photos ini memiliki fitur menarik dan tidak kalah bahkan lebih bagus dengan galeri bawaan smartphone.

 

 

Karena rata-rata smartphone Android memiliki galeri bawaan, Google Photos ini menjadi tidak ‘tersentuh’. Apabila anda tertarik atau telah menggunakan Google Photos ini, berikut adalah  Cara Efektif Menggunakan Google Photos :

 

1. Gunakan fitur backup

 

Pada Google Photos terdapat fitur yang cukup penting yaitu backup atau pencadangan. Foto dan video pada perangkat anda dapat dicadangkan dengan mengupload ke cloud storage Google Photos. Dengan cara ini maka dapat menghemat lebih banyak ruang pada ruang penyimpanan karena foto atau video yang telah dicadangkan dapat dilihat asalkan terdapat internet yang memadai.

 

Cara melakukan pencadangan adalah sebagai berikut :

 

• Pastikan anda telah login akun Gmail anda pada smartphone anda

 

• Buka Google Photos lalu pilih gambar avatar akun anda, dapat dilihat pada pojok kanan atas

 

menu

 

• Tekan Aktifkan pencadangan. Pada opsi pencadangan, terdapat opsi kualitas asli dan penghemat penyimpanan. Jika memilih kualitas asli maka media yang diupload sesuai dengan rekaman dari kamera tanpa ada pengurangan, sedangkan penghemat penyimpanan adalah media akan dikompresi menjadi lebih kecil ukurannya. Anda juga dapat memilih menggunakan data seluler atau tidak.

 

• Tekan konfirmasi

 

Untuk melihat foto yang telah dibackup juga dapat dilihat melalui web dengan mengunjungi https://photos.google.com/.

 

2. Atur pencadangan

 

Atur pencadangan foto dan video anda. Anda dapat memilih antara pencadangan dengan kualitas asli atau penghemat penyimpanan. Tentu saja keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, kualitas asli dapat menyimpan dengan resolusi penuh namun boros penyimpanan sedangkan penghemat penyimpanan akan menyimpan foto dan video dengan kualitas standar.

 

setelan pencadangan kualitas

 

Terdapat pengaturan pencadangan dimana hanya menggunakan Wifi saja atau juga menggunakan data seluler. Yaitu dengan menuju Setelan Pencadangan lalu pilih penggunaan data seluler. Anda dapat mengatur data seluler harian yang akan digunakan yaitu  5 Mb, 10Mb, 30 Mb atau tidak terbatas. Apabila tidak ingin menggunakan pilih ‘tidak ada data’.

 

penggunaaan data seluler

 

3. Pengelompokan Mode Pencarian

 

Pada Google Photos mencari foto menjadi mudah karena telah dikelompokkan yang terdiri dari foto, video, tempat, dokumen, foto dan video 360 derajat, objek alam, dan lain-lain. Terdapat fitur yang cukup menarik yaitu pengelempokan wajah menggunakan face recognition dimana setiap wajah orang yang berbeda akan dikelompokkan menjadi satu, dan hebatnya pengelompokan ini cukup akurat dan sesuai wajah masing-masing.

 

face recognition

 

4. Share galeri dengan orang lain

 

Share galeri dalam arti yaitu berbagi galeri antar pengguna Google Photos dengan membagikan seluruh atau sebagian saja fotonya. Selain itu, dengan Google Photos kita juga dapat membuat album bersama dengan partner anda.

 

5. Gunakan Google Lens pada Google Photos

 

Ya, Betul ! Google Lens yang berada pada Google Photos akan menjadi combo yang sesuai dan tepat. Anda ingin mencari nama produk atau ingin mengetahui gambar serupa dari hasil jepretan anda atau mungkin anda ingin menyalin teks dari gambar yang anda ambil? Semua dapat dilakukan menggunakan Google Lens. Karena terintegrasi dengan Google Photos maka dapat melakukan hal tersebut secara cepat. Namun pastikan sudah menginstal Google Lens sebelumnya.

 

google lens

 

6. Edit foto dan video

 

Walaupun tidak selengkap dibandingkan aplikasi photo editor namun fitur edit pada Google Photos sudah cukup untuk melakukan pengeditan dasar.  Menu edit mulai dari perubahan saturasi warna hingga penyetabil video pun ada di sini, namun beberapa terdapat fitur yang hanya dapat dibuka jika kita berlangganan Google One.

 

edit foto

 

7. Gunakan fitur Kenangan pada Google Photos

 

Fitur ini cukup asik karena terkadang kita melupakan foto yang kita jepret pada waktu yang lama, maka fitur akan menjalankan tugasnya yaitu untuk menunjukkan momen-momen yang mungkin berkesan untuk anda seperti foto bersama pada beberapa tahun lalu, foto saat berada di alam, dan sebagainya.

 

 

 

 

Kelebihan

 

 

• Memiliki banyak fitur terutama edit video edit foto

 

• Face recogniton yang mengelompokkan beberapa wajah sehingga lebih mudah dalam pencarian

 

• Cloud storage yang berasal dari Google langsung

 

• Fitur share album dan album bersama

 

• Pengelompokan foto dan video dengan tampilan yang menarik

 

 

 

Kelemahan

 

 

• Sedikit sulit dipahami saat pertama kali menggunakan Google Photos

 

• Penyimpanan pencadangan sudah tidak unlimited lagi per 1 Juni 2021. Namun masih dapat menggunakan versi gratis 15 Gb, untuk menambah kapasitas dapat berlangganan per bulan nya

 

 

Kesimpulan

 

dapat disimpulkan bahwa Google Photos memiliki banyak fitur yang mungkin belum diketahui banyak orang. Google Photos dapat menghemat penyimpanan internal dengan melakukan cloud backup. Edit foto dan video juga termasuk dalam aplikasi ini.

 

 

 

Cara Efektif Menggunakan Google Photos

 

 

 

DomaiNesia
 

Share Tutorial:

BACA JUGA :