Cara Ubah Lokasi Penyimpanan Rekam Layar Windows 10

Cara Ubah Lokasi Penyimpanan Rekam Layar Windows 10

 

Pada Windows 10 terdapat fitur bawaan yaitu rekam layar menggunakan XBOX Game bar. Anda bisa menggunakan dengan kombinasi tombol Windows + G dan pilih pada Capture.

 

Untuk cara menggunakan lengkapnya anda bisa membaca tutorial berikut ini.

 

Cara Mudah Rekam Layar Windows 10

 

Merekam layar tentunya menghasilkan ukuran file yang cukup besar. Apabila anda menggunakan Hardisk tidak terlalu menguras tempat, namun apabila anda menggunakan SSD dengan ukuran kecil karena khusus untuk sistem maka nantinya bisa mengganggu proses perekaman apabila ruang penyimpanan habis.

 

Cara Ubah Lokasi Penyimpanan Rekam Layar Windows 10

 

Secara default, lokasi penyimpanan nya yaitu berada di C:\Users\Nama User\Videos\Captures.

 

Cara memindahkannya cukup Cut atau Ctrl + X pada folder Captures.

 

 

Lalu Paste ke lokasi yang diinginkan.

 

Windows akan secara otomatis mendeteksi folder “Captures” tersebut, jadi jangan diganti nama foldernya ya.

 

Dengan begini lokasi rekaman layar yang membutuhkan ukuran besar dapat dipindahkan ke lokasi penyimpanan lebih besar.

 

Selain memindahkan lokasi perekaman, kita juga dapat mengatur kualitas rekaman layar dengan cara :

 

Buka Game bar controller settings 

 

• Pilih bagian Captures

 

• Terdapat beberapa pilihan antara lain :

 

Record this, digunakan untuk membatasi lamanya perekaman yaitu 30 menit, 1 jam, 2 jam atau 4jam

 

Recorded audio, dalam recorded audio anda dapat memilih merekam audio atau tidak, kualitas audio, volume mikrofon, atau rekam audio pada game nya saja

 

Recorded video, anda dapat memilih kualitas video menggunakan kualitas standar atau tinggi. Selain itu juga dapat mengatur berapa fps nya antara 30 atau 60 fps. 

 

Kesimpulan

 

Mengubah lokasi rekam layar Windows 10 cukup mudah, cukup memindahkan folder bernama Captures ke tempat yang diinginkan. Windows akan secara otomatis menyimpan video hasil perekaman asalkan folder Captures tidak kita ubah namanya. 

 

Sekian tutorial singkat ini, Cukup mudah bukan? Semoga dapat bermanfaat. Terima kasih !

 

BACA JUGA >> Cara Mudah Hapus Cortana dari Windows 10

 

BACA JUGA>> Membuka Aplikasi Lebih Cepat Menggunakan Shortcut Key di Windows

 

 

Cara Ubah Lokasi Penyimpanan Rekam Layar Windows 10

 

 

 

 

macamtutorial

Recent Posts

Pengalaman Kerja Menjadi Seorang SOC L1

Pengalaman Kerja Menjadi Seorang SOC L1   SOC atau Security Operation Center adalah fasilitas dimana…

5 days ago

Cara Backup Musik Offline Spotify

Cara Backup Musik Offline Spotify   Spotify adalah platform layanan musik digital yang populer saat…

11 months ago

Upaya Saya Mengatasi Akun Spotify Yang Dibajak

Upaya Saya Mengatasi Akun Spotify Yang Dibajak   Spotify adalah platform layanan streaming audio berupa…

11 months ago

Cara Cek Akses Aktivitas Terakhir di Gmail dan Penjelasannya

Cara Cek Akses Aktivitas Terakhir di Gmail dan Penjelasannya   Seberapa sering kah anda melakukan…

12 months ago

Atasi Nox this app can’t run on this device Windows 11

Atasi Nox this app can’t run on this device Windows 11   Menurut saya Nox…

1 year ago

Cara Hubungkan Mi Band 4 ke Google Maps

Cara Hubungkan Mi Band 4 ke Google Maps   Smart Band dari Xiaomi yaitu Mi…

1 year ago