Software

Cara Buat Pesan Berwaktu Whatsapp Web

Cara Buat Pesan Berwaktu Whatsapp Web

Pesan berwaktu adalah pesan yang dikirimkan berdasarkan waktu yang kita tentukan. Pesan ini cukup membantu misalnya kita ingin mengirimkan chat sesuai jam yang ditentukan dan agar tidak lupa untuk mengirimkan pesan berdasarkan waktu yang telah ditentukan sebelumnya. Saat ini Whatsapp pada smartphone maupun versi web belum terdapat fitur ini. Maka dari itu, artikel ini akan menjelaskan bagaimana Cara Buat Pesan Berwaktu Whatsapp Web.

 


Menggunakan extension untuk membuat pesan berwaktu

 

Cara termudah untuk membuat pesan berwaktu sebenarnya cukup mudah, kita hanya tinggal instal extension dari Google Chrome Web Store menggunakan “Blueticks”. Sebenarnya fitur dari extensi Blueticks ini selain pesan berwaktu terdapat juga fitur lain seperti broadcast dan chat dengan non kontak. Namun pada artikel ini hanya berfokus untuk menggunakan pesan berwaktu saja.  Cara memasang dan menggunakan extension ini adalah sebagai berikut :

 

1. Sebelum memulai memasang, pastikan anda memakai browser Google Chrome dan sudah login ke dalam Whatsapp Web terlebih dahulu.

 

2. Buka Chrome Web Store dengan klik extension Blueticks. Klik “Add to Chrome” untuk menginstal pada Chrome.

 

 

3. Bila sudah terpasang, cek pada menu di atas chat. Icon Blueticks akan muncul dengan bentuk centang dua

 

 

4. Klik icon tersebut dan centang “My scheduled messages” untuk aktifkan pesan berwaktu

 

 

5. Setelah diaktifkan, menu pesan berwaktu akan muncul di samping kolom untuk menulis chat. Dapat dilihat gambar berbentuk seperti jam.

 

 

6. Klik icon tersebut maka akan muncul menu pesan berwaktu yang terdiri dari tanggal, jam, isi pesan teks dengan opsi repeat dan opsi batalkan pesan dengan kondisi tertentu. Apabila sudah mengetikkan pesan yang akan dikirim dan menentukan jamnya, klik tombol “Schedule Send” maka pesan akan terkirim otomatis sesuai yang ditentukan.

 

 

7. Untuk mengelola pesan yang terjadwal dapat dilihat langsung pada kolom chat. Kita masih dapat mengedit atau menghapus pesan tersebut. Apabila mempunyai banyak pesan berwaktu, agar lebih mudah dalam mengelola dapat klik icon seperti pada gambar.

 

 

 

Kesimpulan

 

Whatsapp untuk saat ini belum menyediakan pesan berwaktu padahal fitur pesan berwaktu juga memiliki manfaat. Dalam tutorial ini kita dapat menambahkan fitur tersebut dengan memanfaatkan extension dari Google Chrome dengan gratis dan mudah dalam pemasangannya.

 

 

 – Cara Buat Pesan Berwaktu Whatsapp Web –

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

macamtutorial

Recent Posts

Pengalaman Kerja Menjadi Seorang SOC L1

Pengalaman Kerja Menjadi Seorang SOC L1   SOC atau Security Operation Center adalah fasilitas dimana…

4 days ago

Cara Backup Musik Offline Spotify

Cara Backup Musik Offline Spotify   Spotify adalah platform layanan musik digital yang populer saat…

11 months ago

Upaya Saya Mengatasi Akun Spotify Yang Dibajak

Upaya Saya Mengatasi Akun Spotify Yang Dibajak   Spotify adalah platform layanan streaming audio berupa…

11 months ago

Cara Cek Akses Aktivitas Terakhir di Gmail dan Penjelasannya

Cara Cek Akses Aktivitas Terakhir di Gmail dan Penjelasannya   Seberapa sering kah anda melakukan…

12 months ago

Atasi Nox this app can’t run on this device Windows 11

Atasi Nox this app can’t run on this device Windows 11   Menurut saya Nox…

1 year ago

Cara Hubungkan Mi Band 4 ke Google Maps

Cara Hubungkan Mi Band 4 ke Google Maps   Smart Band dari Xiaomi yaitu Mi…

1 year ago